Selasa, 24 April 2012

bahagia itu simpel

         Konsep bahagia tiap orang itu berbeda, saya pribadi yakin semua orang pasti ingin yang namanya bahagia. Bahagia tidak sama artinya dengan senang atau suka. Kadang dia tidak bisa diartikan dengan hanya satu kata atau satu kalimat saja. Bahagia memiliki varian makna khusus yang lain. ada yang baru merasakan bahagia kalau ada di atas podium pertama kejuaraan Taekwondo dunia. di bawah sorotan, dipuja puja, dielukan. heheeee #lupakan saya pribadi nggak mengkonsepkan atau meeeng,, apa sih namanya lupaaa, mematokan aja deh biar gampang, iyaa, jadi saya pribadi nggak pernah mematokan bahagia harus begini, harus begitu, menurut saya bahagia itu simel. ada yang bahagia saat punya uang banyak, ada yang bahagia setelah barang yang mau dibeli akhirnya kebeli juga. seperti saya bilang tadi, Kebahagian saya itu simpel sebenernya, ketika bisa membuat orang disekitar saya senyum.. Kadang untuk semua itu harus sedikit mengalah, harus mundur beberapa langkah supaya saat berada dibawah sorotan, bayangan yang tercipta tidak terlalu besar dan nutupin yang dibelakang.. Satu hal yang paling saya ingat adalah kalimat "bahagia itu mensyukuri nikmat dan menikmati syukur".  setinggi apa kamu meloncat, gravitasi akan selalu menang. Kebahagiaan itu bukan saat ada diatas langit, tapi ditanah dimana kamu berasal. Pergilah mencari kebahagiaan dan bawa kebahagiaan itu pulang. Orang yang bersyukur adalah orang yang selalu ingat jalan pulang. Always remember where you came from. And always remember that happiness is like a bag of weed, you have to share it with your friends. (Selalu ingat di mana Anda berasal. Dan selalu ingat bahwa kebahagiaan adalah seperti sekantong rumput, Anda harus berbagi dengan teman Anda)

dan yang saya tau dan saya yakini itu.. Kebahagiaan tidak ada tanggal kadaluarsanya bro, tapi, tanggal produksinya harus ditetapkan sendiri, lalu distribusikanlah.